MEDU-ONLINE.PALOPO — Dua kawanan remaja di Kota Palopo terekam CCTV saat sedang melakukan aksi curi helem di halaman parkir Rumah Sakit Atmedika, Jl. Andi Djemma, Kota Palopo.
Korban, Elika mengatakan bahwa kejadian itu terjadi saat dirinya sedang menjenguk pasien di RS Atmedika, Minggu (9/5/2021).
“Sekitar pukul 16.00 Wita saya menjenguk di RS. Atmedika, dan helem saya taro di motor yang saya parkir,” katanya.
Menurutnya, helem merek GM berwarna merah dengan gambar hello Kitty miliknya
“Saya mau pulang dan helem saya sudah hilang, saya cek di CCTV ternyata yang ambil 2 orang remaja,” lanjutnya.
Dalam rekaman CCTV yang dikirimkan korban, terlihat dua orang remaja itu awalnya bolak-balik di halaman parkir RS Atmedika. (*)