Kabag Humas: ASN Wajib Netral di Pilkada

BELOPA — Kabag Humas dan Protokoler Kabupaten Luwu, Muh. Ansir Ismu mengigatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara(ASN) khususnya di Pemda Luwu untuk menjaga netralitas dalam event Pilkada Serentak 2018.

“Tahun 2018 adalah tahun politik, akan berlangsung Pilkada serentak, termasuk kita di Luwu akan melaksanakan pemilihan Bupati dan Gubernur. Saya sarankan untuk para ASN kita sarankan berpartisipasi saat pemilihan, jangan Golput. Sikap ASN tetap netral serta menjaga ketertiban dan keamanan ditengah masyarakat demi terselenggaranya pesta demokrasi yang berbudaya , ” kata ansir ismu di ruang kerjanya Senin, 22 Januari 2018

Bacaan Lainnya

Menurut Ansir Ismu , sikap netral seorang ASN sangat penting agar tidak menimbulkan kegaduhan. Seorang ASN tidak boleh mencela salah satu bakal calon, apalagi yang cenderung mengungkap persoalan-persoalan yang bersifat pribadi.

“Apabila seorang ASN terlibat dalam urusan politik, dikhawatirkan akan menimbulkan kegaduhan,maka mari kita menjaga hubungan silahtuhrahmi antara satu kelompok dan kelompok lain untuk mewujudkan pilkada damai,” jelasnya.(*)

Pos terkait