1.800 Liter Ballo Kembali Diamankan Polres Palopo

PALOPO — Setelah memusnahkan ratusan liter ballo, Polres Palopo kembali menyita kurang lebih 1.800 liter minuman haram itu.

Ribuan liter ballo kembali disita dari pemasok dan warung-warung yang ada di Kota Palopo.

Kasat Sabhara Polres Palopo, AKP Sanodding,memimpin langsung operasi tersebut. Minggu (22/4/2018),

Menurut Kasat Sabhara, operasi ini hampir tiap hari dilaksanakan dengan menggunakan strategi yang berubah ubah. Mulai dari memantau, berburu, mengendap hingga grebek langsung.

“Soal waktunya, biasa kita laksanakan malam, subuh atau pagi hari,” ujar Kasat.

Nantinya, ribuan liter ballo itu kembali akan dimusnahkan.

“Operasi ini sengaja kita lakukan sebagai bentuk pencegahan gangguan kamtibmas. Seperti yang kita tahu, salah satu pemicu tindak pidana di Kota Palopo adalah minuman keras seperti ballo. Makanya kita rutin melakukan operasi ini,” pungkasnya. (*)

Pos terkait