MAKASSAR — Selama seharian, Minggu (19/8/2018), bakal Calon Wakil Presiden (Cawapres) RI, Sandiaga Salahuddin Uno, berada di Makassar, untuk menghadiri beberapa agenda penting. Ia rupanya bersilaturahmi dengan pengurus Partai Politik (Parpol) pengusungnya; Partai Gerindra, PKS, Partai Demokrat, dan PAN, pagi tadi pukul 11.15 Wita, di Hotel Four Points by Sheraton, Jln Andi Djemma, Makassar, Sandiaga Uno, bertemu Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sulsel, H Zirmayanto.
Kedekatan Sandiaga Uno dan Zirmayanto, tidak sebatas bertemu begitu saja. Mereka sempat berbincang, hingga foto salam komando bersama. Sandiaga Uno nampak ‘lengket’ dengan Zirmayanto. Di Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2019, Zirmayanto bertarung di Daerah Pemilihan (Dapil) 11 Sulsel yang meliputi; Kota Palopo, Kabupaten Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur.
Sebelum dan sesudah acara, Sandiaga Uno dan Zirmayanto, saling bersapa. Sebagai Bacaleg Partai Gerindra nomor urut 2 di Dapil 11 Sulsel, Zirmayanto menegaskan, dirinya siap mendukung dan memenangkan pasangan Capres/Cawapres RI, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Lebih jauh, Zirmayanto memaparkan pertemuannya dengan Sandiaga Uno, terasa membawa energi yang luar biasa khususnya dalam pencalegan dirinya menuju kursi DPRD Provinsi Sulawesi Selatan periode 2019-2024. Sekedar diketahui, selain bertemu dengan parpol pengusungnya di Makassar, Sandiaga Uno menghadiri pertemuan dengan pelaku usaha (HIPMI, KADIN, UMKM, Start Up), guru besar perguruan tinggi dan mahasiswa dalam forum agama di Hotel Novotel Makassar. Sebelum bertolak kembali ke Jakarta pada malam harinya, Sandiaga Uno berkunjung ke paguyuban kerajaan tokoh adat se Sulsel. (RILIS)