MAKASSAR — 85 Legislator DPRD Sulsel, 36 lainnya terancam tidak terpilih kembali pada Pemilihan Umum (Pemilu) Sulsel tahun ini.
Selain itu, hanya 31 calon petahana DPRD Sulsel yang diprediksi kembali duduk, selebihnya ada yang tidak lagi mencalonkan diri dan ada juga yang mencalonkan diri sebagai Caleg DPR RI/DPD RI.
Berdasarkan data yang dihimpun dari berbagai sumber, 36 calon petahana yang terancam tidak lolos terdiri dari Golkar sebanyak 10 orang, Demokrat 5 orang, Gerindra 2 orang.
Adapun Caleg petahana yang terancam tidak lolos:
Dapil 1 (Makassar A)
Kadir Halid (Golkar)
Januar Jaury (Demokrat)
Edward Horas (Gerindra)
Wahid Ismail (PPP)
Imbar Ismail (Hanura)
Dapil 2 (Makassar B)
Imran Tenri Tatta (Golkar)
Yusran paris (PAN)
Alex Palinggi (Hanura)
Dapil 3 (Gowa-Takalar)
Ikrar Kamaruddin (Demokrat)
Asrul Makkaraus (PPP)
Suzanna Kaharuddin (PKPI)
Syamsuddin Karlos (PAN)
Amran Amrullah (PPP)
Alimuddin (PDIP)
Dapil 5 (Sinjai-Bulukumba)
Yusran Sofyan (Gerindra)
Faradilla (Hanura) Pindah Dapil ke Dapil 6.
Mukhtar Badawing (PAN)
Dapil 6 (Maros, Pangkep, Barru dan Parepare)
Ina Kartika (Golkar)
Ni’matullah Erbe (Demokrat)
Muslim Salam (NasDem)
Mansur Masang (PPP)
Dapil 7 (Bone)
Rusni Kasman (Golkar)
Zunnun Nurdin Halid (Golkar)
Syahrir Langko (Demokrat)
Dapil 8 (Soppeng-Wajo)
Marzuki Wadeng (Golkar)
Baso Syamsu Rizal (PKS)
Wahyudin (PKB)
Dapil 9 (Sidrap, Pinrang dan Enrekang)
Tenri Sose (Golkar)
Dapil 10 (Toraja)
Soni Budi (Golkar)
Surya Bobi (Demokrat)
Pendi Bagandatu (NasDem)
Dapil 11 (Luwu Raya)
Armin Mustamin Toputiri (Golkar)
Jahida Ilyas (PKS)
Wahyudin (Hanura)
M Rajab (NasDem)
Marthen Rantetondok (Golkar)
Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif mengakui bahwa ada tiga legislator NasDem yang terancam tidak duduk kembali yaitu, Muslim Salam, Pendi Pangandatu dan Muh Rajab.
“Ada tiga incumbent dari NasDem yang terancam tidak lolos lagi,” ujar Syaharuddin Alrif yang juga calon petahana DPRD Sulsel ini.
Sementara Syahar sapaan akrab Syaharuddin Alrif, dipastikan kembali melenggang ke DPRD Sulsel Dapil 9.
“Alhamdulillah suara saya 37.048 berdasarkan penghitungan internal sesuai formulir C1. Itu suara yang tertinggi di antara semua caleg,” ujar Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.
Sementata itu, Ketua BPPP PKS Sulsel, Sri Rahmi menyebut bahwa peluang Baso Syamsu Rizal di Dapil 8, masih terbuka lebar. Hal itu berdasarkan rekapitulasi C-1 yang dilakukan internal partainya.
“Kalau peluang Baso Syamsu Rizal masih memiliki peluang, bahkan PKS optimis di dapil itu dapat satu kursi, antara kursi 7 atau 8,” kata Sri Rahmi.
Mengenai Jahida Ilyas di Dapil 11, kata Sri Rahmi, Jahida Ilyas masih bersaing dengan Imam Rohani.
“Di Dapil 11 kita sudah pastikan dapat satu kursi. Mengenai siapa yang duduk, masih bersaing antara Jahida Ilyas dan Imam Rohani,” ungkapnya.
(*)