PALOPO — Laga penting dilakoni Bhayangkara FC dan IPJ Kelurahan Jaya Telluwanua dalam partai penyisihan terakhir di grup B, Kamis 11 Juli 2019, di Lapangan Gaspa Palopo.
Laga yang turut disaksikan petinggi Polres Palopo itu berkesudahan imbang 1-1 bagi kedua kesebelasan dalam lanjutan turnamen Walikota Cup II.
Di babak pertama IPJ FC banyak melakukan tusukan berbahaya ke daerah vital Bhayangkara. Tercatat ada 6 shot on target yang masih meleset maupun penyelesaian akhir yang kurang sempurna dilakukan oleh Aldi, dkk.
Sebaliknya, di babak kedua, giliran Bhayangkara yang lebih banyak memborbardir pertahanan IPJ. Meski IPJ juga terlihat seringkali melakukan counter attack yang tak kalah apiknya.
Gol pertama bagi IPJ lahir dari sebuah tendangan bebas dari kiri jantung pertahanan Bhayangkara, dieksekusi dengan sempurna oleh gelandang bertahan nomor punggung 3 IPJ, Aldi Risaldy Amru alias Bobe’. Sepakannya tak terlalu keras namun meliuk, ke sudut kiri mistar yang dijaga oleh Resky (27) Bhayangkara FC.
Meski sempat ditepis oleh ujung jemari lentik sang kiper, tapi justru mengubah arah bola dan masuuuuuk. Gooooooooooollll. 1-0 bagi keunggulan anak-anak Kelurahan Jaya Telluwanua di menit ke 29. Cihuiiiiiii!
Ketinggalan 1-0, tim besutan Kasat Reskrim Polres Palopo itu semakin ganas saja. Apalagi dengan suntikan darah baru yang sengaja dimasukkan sang juru taktik untuk menambah daya gedor Jabbar-Andis, dkk.
Tak sia-sia dengan strategi jitu sang Coach, Bhayangkara FC akhirnya berhasil menyamakan kedudukan 1-1 lewat sebuah skema serangan cukup apik, dari tengah pertahanan IPJ.
Dua pemain Bhayangkara berhasil menyelinap, dimana berkat assist nomor punggung 9 (Aan Trika), yang dieksekusi dengan kaki kiri M Rian Paturu (15), keras, cadas menembus dan merobek jala IPJ di bagian pojok kanan. Akhirnya, gawang IPJ yang semula perawan pun kebobolan juga. Ih gemes. Gooooooooooollll 1-1.
Hingga akhirnya wasit Junaid, yang memimpin bigmatch ini meniup peluit panjangnya, skorpun tetap imbang 1-1.
Dengan hasil ini, Bhayangkara yang menjadi pemuncak grup B, akan bertemu Runner up Grup A yakni Garuda FC. Sedangkan IPJ yang menjadi Runner up grup B ditantang Graha Jannah FC yang Rabu kemarin berhasil menang tipis 1-0 atas Garuda.
Laga 8 Besar ini baru akan dimainkan Minggu (14/7).
Kapolres dan Manajer Tim Bhayangkara Happy
Meski hanya menahan imbang IPJ FC, namun Kapolres Palopo, AKBP Ardiansyah SIK, yang juga pembina klub Bhayangkara FC serta sang Manajer Tim, AKP Ardy Yusuf mengaku bangga dengan torehan tersebut.
“Kalau puas, tentu saya belum puas, karena belum selesai (turnamen), tapi saya bangga, anak-anak Bhayangkara FC main ngotot dan bisa jadi juara grup serta lolos ke 8 besar, kita apresiasi,” ucap Kapolres Palopo.
Selanjutnya, masih kata AKBP Ardiansyah, klub Bhayangkara FC ini akan tetap dipertahankan, untuk membina generasi muda, bibit bibit unggul pesepakbola yang ada di kota Palopo.
“Insya Allah, akan terus kita pertahankan (tim Bhayangkara), ini demi memacu prestasi anak-anak muda kita,” pungkas orang nomor satu di korps Bhayangkara kota Palopo yang dikenal dekat dengan semua kalangan itu.
Klasemen Akhir Grup B:
1. Bhayangkara FC 7 poin.
2. IPJ FC 5 poin.
3. Sendana 4 poin.
4. Lo’nakami 0 poin.
Hasil Grup B:
15.00 Lo’nakami Vs Sendana FC : 0-4
16.30 Bhayangkara Vs IPJ FC : 1-1
Jadwal Grup C Jumat (12/7) besok:
15.00 Dafa Difa Vs Salanka
16.30 Arseto United Vs RR Community
(*)