Putri Dakka Target NasDem Luwu Utara Peroleh 9 Kursi Pada Pemilu 2024

MEDU-ONLINE, PALOPO – Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Luwu Utara, Putri Dakka, menargetkan NasDem Luwu Utara bisa meraih 9 kursi DPRD pada Pemilu 2024 mendatang.

Target ini tak main-main. Dua kali lipat lebih besar dari jumlah kursi NasDem di Luwu Utara saat ini yakni empat kursi.

“Insya Allah kita target 9 kursi DPRD Luwu Utara untuk partai Nasdem pada Pileg mendatang, “kata Putri Dakka Minggu (28/11/2021).

Dirinya pun optimistis dengan target kursi tersebut. Mengingat NasDem saat ini punya kerja-kerja yang terukur. Ditambah, NasDem menjadi partai yang bak magnet, digandrungi politisi potensial.

“Hari ini Nasdem Luwu Utara bisa meraih empat kursi, dan kita optimis dengan kerja-kerja yang terukur dan tepat, target ini bisa kita capai, “ujar bos PT DOET itu.

Ketua DPD NasDem Luwu Utara, Putri Dakka, saat konsolidasi dengan pengurus Nasdem Luwu Utara, di Kafe Social Barn Palopo, Jumat (26/11).

Dalam memperoleh 9 kursi DPRD ini, Putri Dakka mengaku tak punya strategi khusus, selain hadir di tengah masyarakat.

Sama dengan yang ia lakukan terakhir ini, sebelum akhirnya bergabung di partai politik. Ia akan tetap fokus dengan gerakan-gerakan kemanusiaannya.

“Mungkin saya agak berbeda dengan politisi lain yang penuh dengan strategi. Tidak ada strategi selain hadir di tengah masyarakat dengan kepedulian tinggi dan menyentuh dengan tulus,”.

“Kepentingan itu nomor dua, yang utama adalah harapan dan kepentingan masyarakat, hingga berbalik rasa sayang dari masyarakat,” imbuhnya.

Sebelumnya, Partai Nasdem Luwu Utara menguasai empat kursi di DPRD, dan mendudukkan satu kadernya sebagai Wakil Ketua DPRD.

Sementara, kursi terbanyak masih dimiliki Golkar, dengan perolehan 8 kursi. Di posisi ketiga, ada PAN, juga dengan perolehan empat kursi.

Kabupaten Luwu Utara punya empat daerah pemilihan (dapil), dengan jumlah total kursi di DPRD sebanyak 35. (*)

Pos terkait