Remaja Asal Baebunta Aniaya Ibu Kandungnya, Polisi Tangkap Pelaku

Luwu Utara, Media Duta – Seorang remaja berinisial JF (22) diamankan oleh pihak kepolisian atas dugaan tindak kekerasan terhadap ibu kandungnya, AS (61), di Dusun Sabbang Loang, Desa Sassa, Kecamatan Baebunta, Kabupaten Luwu Utara.

Kejadian ini bermula pada Jumat, 15 November 2024, ketika pelaku meminta uang kepada ibunya. Namun, permintaan tersebut ditolak oleh korban dengan alasan tidak memiliki uang.

Hal ini memicu amarah pelaku, yang kemudian mengamuk dengan melempar gelas kaca ke dinding, melontarkan kursi ke arah ibunya, dan menusukkan jarum suntik ke lengan kiri atas korban. Akibatnya, korban mengalami luka fisik dan trauma psikologis.

Merasa terancam, korban melaporkan peristiwa tersebut ke pihak kepolisian. Menindaklanjuti laporan tersebut, tim Unit Resmob Polres Luwu Utara segera melakukan penyelidikan. Pelaku berhasil diamankan pada Senin, 18 November 2024, tanpa perlawanan.

Kasat Reskrim Polres Luwu Utara, AKP Muhammad Althof Zainudin, membenarkan penangkapan tersebut.

“Pelaku sudah kami amankan dan dia mengakui perbuatannya terhadap ibu kandungnya,” ujar AKP Muhammad Althof saat dikonfirmasi awak media.

Ia juga menegaskan bahwa kasus ini menjadi pelajaran penting bagi masyarakat untuk tidak melakukan kekerasan dalam bentuk apa pun.

“Kami berharap ini menjadi pelajaran bagi semua kalangan. Jangan ada lagi tindakan kekerasan, apalagi terhadap keluarga sendiri. Jika ada yang mengalami kejadian serupa, segera laporkan ke pihak berwajib,” tegasnya.

Kini, pelaku sedang menjalani proses hukum di Polres Luwu Utara. Polisi memastikan akan menindak tegas siapa pun yang melanggar hukum, terutama dalam kasus kekerasan domestik seperti ini.

“Kami akan proses pelaku sesuai dengan hukum yang berlaku dan kami juga akan menindak tegas para pelaku yang melanggar hukum. Dengan adanya kasus ini menjadi pengingat akan pentingnya pengendalian emosi dan penyelesaian konflik tanpa kekerasan demi menjaga keharmonisan keluarga,” ucap Kasat Reskrim. (*)

Pos terkait