Bendahara NasDem Makassar Maju di Dapil IV

Makassar – Partai NasDem kota Makassar resmi mendaftarkan nama-nama calegnya di KPU kota Makassar, Senin (16/07) yang akan bertarung di 5 Dapil pada pemilihan anggota legislatif DPRD Kota Makassar 2019 nanti.

Salah satu caleg dari partai Nasdem Makassar, Muh Arfah Yusuf didaftarkan di Dapil IV Makassar yakni daerah pemilihan Panakkukang-Manggala.

Bendahara DPD partai Nasdem Makassar ini mengharapkan doa dan dukungan warga Makassar khususnya di Kecamatan Panakkukang dan Kecamatan Manggala.

Lebih lanjut pengusaha property ini yang juga menantu dari dr Farid Husain berharap agar masyarakat Makassar bisa berpartisipasi dan meluangkan waktunya nanti di pemilihan Umum 2019 karena ajang ini hanya di adakan 5 tahun sekali untuk menentukan wakil rakyatnya di tiap daerah masing-masing. (**)

Pos terkait