LUWU UTARA — Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-66, Bhayangkari Cabang Luwu Utara gelar berbagai Lomba dan senam bersama di depan Mako Polres Luwu Utara, Jumat (18/10/2019).
Adapun lomba yang mereka adakan yaitu lomba bakiak, lomba estafet sarung dan lomba balon beregu.
Ketua Bhayangkari Cabang Luwu Utara, Ny. Hana Boy, mengatakan bahwa pertandingan ini untuk memperingati HKGB ke-67
“Lomba bakiak yang jadi pemenang bhayangkari ranting sukamaju, lomba estafet sarung dimenangkan oleh bhayangkari ranting malangke dan lomba balon beregu dimenangkan bhayangkari ranting Bone-bone,” ujar Ny. Hana Boy.
Ny. Hana Boy, melanjutkan semoga dengan adanya perlombaan seperti ini Bhayangkari cabang Luwu Utara semakin kompak.
“Selain lomba bakiak, lomba estafet sarung dan lomba balon beregu, kita juga adakan lomba admin, sedangkan lomba admin dimenangkan oleh bhayangkari ranting Masamba,” tuturnya.
Ketua Bhayangkari Cabang Luwu Utara menambahkan, selain mengadakan lomba, bhayangkari cabang Luwu Utara juga bagi-bagi door prize.
“Kita juga bagi bagi kupon door prize untuk semua peserta senam yang hadir,” tutupnya.
Penulis: Putri