Kutim, Media Duta – Anggota DPRD Kutai Timur, David Rante, mengajak masyarakat Sangatta Utara untuk lebih proaktif dalam mendukung pembangunan dan perekonomian daerah.
Hal ini disampaikan saat melakukan reses. Menurutnya, perubahan pola pikir sangat penting agar warga dapat berkontribusi langsung dalam berbagai sektor, terutama di bidang ekonomi.
“Saat ini, kita mengarahkan masyarakat untuk berkontribusi langsung. Kita harus mengubah pola pikir untuk bisa menghasilkan, jangan hanya menunggu,” ujar David Rante.
Lebih lanjut Dia menyoroti, upaya pemerintah yang tengah mendorong pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Ia mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan potensi ini guna meningkatkan kesejahteraan.
“Kebetulan, saat ini pemerintah sedang menggenjot UMKM. Ini yang perlu dilihat potensinya oleh masyarakat,” tambahnya.
David berharap dengan dukungan dan inisiatif masyarakat, UMKM di Sangatta Utara dapat tumbuh dan menjadi pilar ekonomi lokal. Ia juga berkomitmen untuk terus mendorong program-program yang mendukung pengembangan UMKM agar mampu bersaing di pasar yang lebih luas. (*)