PALOPO — Ada-ada saja kontes kekinian di zaman yang semakin tua dan sakit-sakitan ini.
Di Palopo, event organiser Jerry Dcasto Production berniat menggelar lomba fashion khusus bagi kaum waria dengan gaun malam pada Februari mendatang. Pesertanya ditargetkan berasal dari Luwu Raya dan Toraja.
“Namanya Festival Fashion Show Evening Gown 2019. Sesuai dengan namanya, para kontestan menggunakan gaun malam,” kata Kia panitia pelaksana seperti dikutip KoranSeruya, Rabu 16 Januari 2019.
Total hadiah yang diperebutkan, mencapai Rp15 juta, kata Kia dengan manja.
Hadiahnya terdiri atas uang tunai dan mahkota, peserta juga bakal dapat trofi dan selempang.
Pendaftaran Kontes Waria ini dibuka hingga tanggal 20 Februari mendatang.
Kontesnya sendiri bakal berlangsung di Gedung Kesenian Palopo pada tanggal 23 Februari mendatang.
Hanya saja, Kapolres Palopo AKBP Ardiansyah mewanti-wanti jika di kemudian hari ada perlawanan sengit kelompok masyarakat atas event ini.
Kapolres Palopo, AKBP Ardiansyah menyatakan secara tegas bakal membubarkan kontes waria yang rencananya baru akan digelar bulan depan itu.
”Sampai sekarang izin kegiatannya belum masuk di Polres. Tapi kalau misalnya masyarakat menjadi resah akan saya bubarkan dan tak akan mengekuarkan izinnya,” tegas Ardiansyah, Rabu (17/01/2019).
Menurut panitia, pihaknya berencana menggelar kontes bernuansa LGBT itu pada 5 Januari tapi akhirnya ditunda.
“Saat ini sudah ada 16 orang pendaftar, untuk waria yang mau mendaftar datang saja ke Sekretariat Jalan KHM Kasim (lorong Kuala Lumpur),” kata Kia sambil menyeruput lemon teanya.(Andri/**)