Dinas Pendidikan Gelar Pertemuan Pemantapan Program

PALOPO — Dinas Pendidikan Kota Palopo dalam rangka peningkatan mutu pendidikan Kota Palopo menggelar Pertemuan Pemantapan Program Dinas Pendidikan 2018 yang dilaksanakan di Aula Kantor Walikota Palopo, Selasa 17/10/17.

Pada pertemuan tersebut, Walikota Palopo HM. Judas Amir yang menyempatkan diri untuk hadir mengingatkan agar pertemuan seperti ini harus rutin dilaksanakan agar semua pihak khususnya para pengelolah anggaran di masing masing sekolah dapat memahami betul tupoksi mereka dan dapat mengetahui tatacara mengelolah anggaran sekolah.

Bacaan Lainnya

“Berhasil tidaknya sekolah dalam mengelolah keuangannya tergantunga pada staf pengelolah. Kalau dalam pengelolaannya baik. Maka dipastikan semuanya akan berjalan sesuai harapan pihak sekolah,” jelas Walkota.

Pembekalan terkait pengelolaan anggaran sekolah dalam hal Dana Bantuan Oprasional Sekolah (BOS) agar betul betul dapat dipahami dan ini harus menjadi perhatian serius pihak sekolah, agar dalam pelaksanaan pengelolaan dana BOS disekolah masing masing sesuai peruntukannya dan dampaknya cukup besar bagi perkembangan sekolah.“ itu artinya pihak sekplah dalam pantapan program disekolah agar tepat sasaran sudh harus menyusun dan merencanakan dengan matang sebelum menggunakan anggran yang ada,” jelas Walikota

Dalam pelaporan pertanggung jawaban lanjut Walikota Palopo, pihak sekolah harus memaprkan sesuai fakta penggunaan anggaran. Artinya dalam pengelolaan anggaran pihak sekolah harus detail dalam pecatatan penggunaan anggaran, “ jangan coba coba kelur dari ketentuan yang ditetapkan. Apa yang digunakan laporkan sesuai kenyataan yang ada. Jangan karena dikerjakan apa adanya sehingga pelaporannya juga apa adanya, akan tetapi apapun bentuk penggunaan anggaran laporannya juga harus terperinci,” tegasnya.

Pada akhir sambutannya, Walikota Palopo mengharapkan kepada sekolah sekolah yang selama ini sudah masuk dalam sekolah unggulan agar mepertahankan status sekolah dan paling baik kalau dapat ditingkatkan lagi. Dan bagi sekolah yang sementara berjuang untuk menjadi salah satu sekolah unggulan agar berusaha lebih maksimal.

“Namun dalam upaya untuk menjdi salah satu sekolah tyang terbaik atau sekolah unggulan agar tetap mengacu pada koridor undang undang dan aturan pemerintah yang ada sehingga Kota Palopo yang saat ini menjadi salah satu derah tujuan pendidikan yang berkualitas dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan,” tandasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Selain Walikota Palopo dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Palopo, Asir Mangopo, pertemum tersebut juga dihadiri Para Kepala Sekolah SD/SMP Se Kota Palopo dan beberap perwakilan guru dari tiap sekolah dalam wilayah Kota Palopo.(*)

Pos terkait