Giliran Keluarga Useng Ketiban Sentuhan Kasih Bhayangkari Luwu Utara

LUWU UTARA — Kepedulian terhadap warga yang kurang mampu dan beruntung, terus diperlihatkan oleh Ketua Cabang Bhayangkari Luwu Utara. Ny Hana Boy bersama seluruh pengurus ranting Bhayangkari polres Luwu Utara, Kamis (3/5/2018).

Kunjungannya kali ini dipimpin langsung oleh Ketua seksi organisasi bhayangkari Luwu Utara, Ny. Djamilah Anhar langsung mengunjungi kediaman keluarga Useng dan Lule di Dusun Tulung Rejo Desa Patila, Kecamatan Tanalili, Kabupaten Luwu Utara Sulsel.

Bacaan Lainnya

Useng (70) bersama Istrinya Lule (66), terkejut dan takjub dengan kedatangan rombongan ibu-ibu Bhayangkari polres Luwu Utara di kediamannya siang kemarin.

Useng yang tinggal bersama Istrinya Lule sudah menderita selama enam tahun dengan penyakit stroke hanya hidup dengan uluran tangan tetangga, sebab Useng dengan usia  70 tahun tak mampu lagi mencari kerja, Ia hanya mampu menuggu sang istri tercinta.

Ny. Djamila Anhar bersama rombongan  mengatakan bahwa kunjungan ini selain sebagai salah satu bentuk silahturahmi juga merupakan sebagai bentuk kepedulian dan perhatian ibu-ibu bhayangkari polres Luwu Utara kepada warga nasibnya kurang beruntung,” katanya.

Ny. Djamila Anhar kepada Media Duta Online usai kunjungannya juga menuturkan bahwa menjenguk orang sakit merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap warga, dan juga merupakan ibadah, Kegiatan ini juga dilakukannya untuk menjalin silaturahmi agar terjalin komunikasi dengan baik, dan kami mendoakannya semoga Ibu Lule yang menderita sakit menahun agar mendapatkan kesembuhan,” ucapnya.

“Kami berharap bantuan dana dan bingkisan yang telah diberikan tersebut jangan dinilai dari harganya. Mudah-mudahan bingkisan dan Dana ini sedikit meringankan beban Keluarga Bapak Useng bersama istrinya yang sekarang ini menderita sakitnya sudah tak kunjung sembuh,” ungkap Ny Djamila Anhar. (Put/*)

Pos terkait