Hebat! Palopo Raih Penghargaan Swasti Saba Wistara

PALOPO — Komitmen Walikota Palopo HM Judas Amir dalam mewujudkan pelayanan kesehatan prima di kota idaman ini semakin paripurna.

Pasalnya, orang nomor satu di Kota Palopo tersebut akan menerima langsung penghargaan Swasti Saba Wistara Terbaik, yakni predikat kota sehat Tahun 2017.

Bacaan Lainnya

Pemberian penghargaan tertinggi untuk Kabupaten/Kota Sehat akan dilaksanakan di Ruang Sasana Bhakti Praja Kemendagri Jakata Pusat, Selasa 28 November 2017.

Penghargaan yang akan diterima Walikota Palopo HM Judas Amir besok di Jakarta atas kerja keras seluruh stakeholder, ungkap Kadis Kesehatan Kota Palopo Dr. dr. Ishaq Iskandar via telepon Senin, 27 November 2017.

Lanjut Ishaq, Kota Palopo pada tahun 2011, lalu mendapatkan penghargaan Wistara dimana penghargaan tersebut merupakan penghargaan tertinggi pada penelian Kota Sehat.

Namun pada Tahun 2013, ada beberapa permasalahan yang menyebabkan Kota Palopo mendapatkan penghargaan Wiwerda, tetapi pada Tahun 2015, Kota Palopo kembali mendapatkan penghargaan Wistara, kuncinya.

Diketahui, penyelenggaraan Kota Sehat digelar dua tahun sekali dimana Palopo berhasil mempertahankan penghargaan Wistara yang diraih pada tahun 2015.(*)

Pos terkait