MAKASSAR — Polres Luwu Utara mendapat Piagam Penghargaan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Terbaik Satker Lingkup Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPd) Provinsi Sulawesi Selatan.
Piagam Penghargaan tersebut diterima oleh Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola saat menghadiri Rakorda Anggaran Semester I Tahun Anggaran 2018 Tingkat Kanwil DJPBN Provinsi Sulawesi, Jumat (13/7/2018).
Hal tersebut diungkap oleh AKBP Boy FS Samola saat dihubungi awak media melalui aplikasi WhatsApp.
“Iya benar, Polres Luwu Utara meraih peringkat Ketiga untuk kategori Pagu Kecil,” tulis Boy.
Boy juga menjelaskan bahwa ada tiga kategori yang menjadi penilaian. Masing masing kategori Pagu Besar, Pagu Sedang dan Pagu Kecil.
Untuk Pagu Kecil peringkat pertama diraih oleh Kantor Pelayanan Pajak Madya Makassar dan peringkat kedua direbut oleh Polres Luwu Timur.
“Saya ucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan pada Polres Luwu Utara. Semoga menjadi pemicu bagi kami untuk tetap semangat dalam bekerja melayani masyarakat,” pungkasnya. (Put/*)