Komisi V DPR RI Dijadwalkan Tinjau Bandara dan Rencana Terminal Type A di Palopo

PALOPO — Sebanyak 13 orang anggota Komisi V DPR RI, akan mengunjungi Tana Luwu, Jumat 26 Januari 2018.

Rombongan Komisi V ini dipimpin langsung Ketua Komisi V Fary Djemi Francis yang juga legislator Gerindra.

Bacaan Lainnya

Diantara rombongan yang hadir terdapat nama nama beken seperti Fatmawati Rusdi, Bachrum Daido, Hamka B. Kady dan Rendy A. Lamadjido.

Rencananya, wakil rakyat di DPR RI tersebut bersama pihak Kemenhub akan meninjau bandar udara La Galigo di Bua Kabupaten Luwu dan rencana pembangunan Terminal type A di Songka Kecamatan Wara Selatan.

Menurut informasi yang disampaikan Kadis Perijinan Terpadu Satu Pintu dan Penanaman Modal Kota Palopo Farid Kasim Judas, sekira pukul 16.00 rombongan tiba menggunakan jalur darat dan langsung meninjau dua lokasi yang dimaksud.

Kunjungan tiga hari anggota Komisi V ini juga akan melihat langsung denyut perekonomian masyarakat dan isu isu penting lainnya terkait pengembangan wilayah di Tana Luwu.

Selentingan kabar, rombongan akan diterima Wakil Gubernur Sulsel, Agus Arifin Nu’mang dan Walikota Palopo serta Bupati Luwu Andi Mudzakkar.

Hingga berita ini diturunkan, Pemkot Palopo dan Pemkab Luwu sedang mengadakan persiapan.

Diketahui, Bandara La Galigo Bua baru setahun membuka penerbangan komersil dengan pesawat type ATR-72, dimana sudah ada 2 maskapai yang beroperasi yakni Wings Lion dan Garuda Airways.

Rencananya, runway Bandara ini akan diperpanjang sehingga nantinya bisa didarati pesawat berbadan lebar.(*)

Pos terkait