KPU Luwu Usulkan 54 Miliar Untuk Anggaran Pilkada 2024

MEDU-ONLINE, BELOPA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, mengusulkan anggaran sebesar Rp 54 miliar untuk pelaksanaan Pilkada 2024.

Ketua KPU Luwu, Hasan Sufyan, mengaku sudah menyusun draf usulan jumlah anggaran yang akan digunakan menggelar Pilkada.

Bacaan Lainnya

“Anggaran yang kita usulkan Rp 54 miliar,” kata Hasan, Selasa (15/2/2022).

Hasan mengatakan, anggaran Pilkada bersumber dari APBD Luwu. Jika berkaca pada pengusulan sebelumnya, Hasan ragu anggaran yang mereka minta dapat diakomodir secara keseluruhan.

“Biasanya dalam pembahasan akan berkurang, selalunya begitu,” tuturnya.

Sementara anggaran pelaksanaan Pemilu, kata dia, di dapat dari pusat.

“Kalau Pemilu anggarannya dari pusat, untuk jumlahnya, kita belum berhitung,” paparnya.

Sejauh ini, sejumlah figur mulai mempersiapkan diri maju pada Pilkada Luwu mendatang.

Diantaranya yang sudah terang-terangan adalah Harbi Syam, Husmaruddin hingga Patahudding.
Selain mereka, beberapa figur juga diisukan sudah bekerja.

Meskipun mereka belum menyampikan secara terbuka ke publik.

Seperti Andi Arham Basmin Mattayang, Syukur Bijak, Buhari Kahar Mudzakkar hingga Amru Saher. (*)

Pos terkait