Meriah, Jalan Santai Luwu Utara Peringati HUT RI ke 73

LUWU UTARA — Dinas Pendidikan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Luwu Utara menggelar Jalan Santai di Depan Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Luwu Utara, Rabu (15/8/2018).

Kegiatan tersebut dalam Rangka Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan Ke-73 RI Tahun 2018.

Rute yang akan dilalui para peserta jalan santai yakni star depan Rujab Bupati Luwu Utara menuju Jalan Ahmad Yani (jalur SMAN 1 Masamba) kemudian terus sebelah utara sentra bisnis/ SD Matoto keluar di monumen masamba affair dan finish kembali di depan rujab bupati luwu utara.

Kegiatan ini di ikuti oleh ASN lingkup Pemerintah Daerah, TK, SD, SMP dan SMA/SMK, BUMN dan BUMD Kab. Luwu Utara

Dalam Sambutannya, Wakil Bupati Luwu Utara Muh. Thahar Rum, SH menyampaikan bahwa kagiatan tersebut merupakan rangkaian Dari kegiatan memperingati HUT RI Ke-73, bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi dan demi kesehatan jasmani.

“Dengan jalan sehat ini diharapkan dapat lebih bermanfaat bagi kesehatan kita, menjadi ajang menjalin silaturahmi terlebih untuk kesehatan jasmani kita,” tuturnya.

Sekedar diketahui dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Bupati Luwu Muh. Thahar Rum, Wakapolres Luwu Utara H. Amir Majid Ketua Tim Penggerak PKK Enny Thahar, Para Unsur BUMN dan Para Perangkat Kepala Daerah Kabupaten Luwu Utara Utara H. Amir Majid Ketua Tim Penggerak PKK Enny Thahar, Para Unsur BUMN dan Para Perangkat Kepala Daerah Kabupaten Luwu Utara. (Put/*)

Pos terkait