Mundur dari Gema Hanura Sulsel, Beni Iskandar Tidak Bawa Gerbong

MAKASSAR — Sekertaris Gerakan Muda (Gema) Hanura Sulawesi Selatan, Beni Iskandar yang merupakan organisasi sayap dari partai dari Partai Hanura menyatakan sikap untuk mundur.

Menurutnya, alasan dirinya mundur dari Gema Hanura Sulsel karena tidak sejalan dengan putusan partai yang mengusung NH-Aziz di Pilgub Sulsel, dan Appi-Cicu di Pilwalkot Makassar.

Bacaan Lainnya

“Sebelum bergabung di Gema Hanura memang saya lebih dahulu komitmen mendukung NA di Pilgub Sulsel, dan Danny Pomanto di Pilwalkot Makassar. Jadi dari pada saya dianggap menggangu kerja organisasi, lebih baik saya mundur,” tuturnya, Senin (25/12/2017).

Saat dikonfirmasi mengenai apa bila dirinya keluar akan diikuti gerbongnya keluar, dia tidak memberi mengajak anggotanya, dan mengembalikan semua sesuasi hati nuraninya.

“Saya tidak mengajak gerbong saya untuk tinggalkan Gema Hanura. Karena ini pilihan nurani, terserah mereka mau ikut saya atau tidak,” tandasnya.(*)

Pos terkait