Plh. Sekda Barru, Abu Bakar, S. Sos, M. Si, hadiri panen raya jagung di Desa Corawali, Kecamatan Tanete Rilau

MEDIA DUTA,BARRU-Plh. Sekda Barru, Abu Bakar, S. Sos, M. Si, hadiri panen raya jagung di Desa Corawali, Kecamatan Tanete Rilau, Rabu (26/2/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari panen raya serentak tahap pertama yang dilaksanakan di seluruh Indonesia.
Panen jagung kali ini dilakukan di lahan yang dikelola oleh Kelompok Tani Lapalakka, dengan hasil panen sebesar 9,3 kilogram per plot yang setara dengan 8,4 ton per hektar.
Plh. Sekda Barru Abu Bakar memberi apresiasi atas keberhasilan kelompok tani Lapalakka.
” Alhamdulillah hari ini kita melakukan panen raya secara serentak. Tentunya menjadi suatu kesyukuran atas hasil panen yang bisa dikatakan sangat berhasil dengan hasil panen mencapai 8,4 ton. Kami selaku pemerintah Kab. Barru berharap agar para kelompok tani lainnya mampu mengimplementasikan apa yang dilakukan oleh kelompok tani Lapalakka ” Pungkasnya.

Selain itu, seluruh polsek jajaran Polres Barru juga melaksanakan panen jagung di wilayah masing-masing. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan di Kabupaten Barru.(Hana)

Pos terkait