Ribuan Warga Barru Hadiri Tabligh Akbar Ustaz Abdul Somad

MEDIA DUTA,BARRU — Masjid Agung Nurul Iman Barru dipadati ribuan jamaah yang antusias menghadiri Tabligh Akbar bersama ulama nasional Prof. Abdul Somad Batubara, Lc., D.E.S.A., Ph.D. Sabtu (15/11/2025)

Meski hujan mengguyur, masyarakat tetap memadati lokasi untuk mendengarkan ceramah secara langsung.

Wakil Bupati Barru, Dr. Ir. Abustan A. Bintang, M.Si., mewakili Bupati Barru yang sedang menjalani agenda Lemhannas di Singapura, menyampaikan sambutan penuh apresiasi atas kehadiran UAS dan Prof. Dr. H. A. M. Nurdin Halid. Ia mengajak jamaah menjaga kondusivitas serta berharap UAS berkenan mendoaka0n Barru agar semakin maju dan sejahtera.

Dalam ceramahnya, UAS menyampaikan apresiasi kepada Kabupaten Barru yang dikenal sebagai daerah dengan zakat tinggi dan banyak penghafal Al-Qur’an. Ia juga menyoroti Pesantren Kurir Langit yang membina anak yatim dan para penghapal Al-Qur’an, sembari berpesan agar pesantren terus berprestasi.

Di akhir acara, UAS memilih empat penghafal Al-Qur’an—dua putra dan dua putri—yang kemudian mendapat hadiah umrah dari Prof. Dr. H. A. M. Nurdin Halid. Keempatnya akan diberangkatkan bersama UAS.

Kegiatan ini dihadiri Forkopimda, Kemenag Barru, pimpinan OPD, Ketua TP PKK Barru, camat, lurah, kepala desa, majelis taklim, serta ribuan masyarakat Barru.(Hana)*Humas IKP*

Pos terkait