Rumah Zakat Sulawesi Selatan Berhasil Menggelar Kegiatan “Indonesia Mendongeng” Seri ke-11

Makassar |Media Duta| Rumah Zakat Sulawesi Selatan (SULSEL) sukses menggelar kegiatan “Indonesia Mendongeng” seri ke-11 di Aula Politeknik ATIM, Makassar.

Informasi diperoleh media ini, kegiatan serupa juga dilaksanakan serentak di 63 lokasi se-Indonesia dan dihadiri oleh ratusan anak santri TPA dan anak binaan Rumah Zakat.

Kegiatan yang digelar Rabu, 25 Desember 2024 menampilkan dongeng inspiratif oleh Kak Nisa, yang menghibur dan memberikan pesan moral kepada anak-anak. Selain itu, juga dilakukan galang dana untuk Palestina yang mengumpulkan total donasi sebesar Rp3.880.000.

“Indonesia Mendongeng bertujuan menanamkan nilai-nilai empati kepada anak-anak Indonesia dan sebagai wadah silaturahim,” kata Amir ST., MM, Representatif Manager Rumah Zakat Sulsel.

Pos terkait