Sehari setelah dilantik, H. Sudirman Temui Komdigi Cari Solusi Jaringan Internet Mamasa yang Lemot

Sehari usai dilantik sebagai Wakil Bupati Mamasa, H. Sudirman sambangi Kementerian Komunikasi Digital (Komdigi) RI guna mencari solusi jaringan internet yang lemot di Kabupaten Mamasa

Pertemuan tersebut berlangsung di Kantor Komdigi Jakarta, Jumat, 21/02/25.

Bacaan Lainnya

H. Sudirman diterima oleh sejumlah staf khusus dan Bidang Infrastruktur Jaringan internet pada Kementerian Komdigi.

Ia mengungkapkan pertemuan tersebut membahas terkait kondisi jaringan internet di Kabupaten Mamasa yang selama ini kurang bagus terutama di beberapa pedesaan yang belum terjangkau jaringan.

“Kami ingin temui langsung Ibu Menteri sebenarnya, namun karena ada agenda yang sudah terjadwal sebelumnya sehingga kami diterima staf khusus dan bidang infrastruktur jaringan internet, “. Ucapnya

Wakil Bupati menjelaskan bahwa inti dari pertemuan itu, untuk meminta solusi perbaikan jaringan internet  agar secepatnya diperbaiki dan kita berharap masalah jaringan internet ke desa-desa bisa terjangkau dengan baik.

Menurut H. Sudirman akibat jaringan internet yang lemot dapat menjadi masalah diberbagai sektor, pendidikan, maupun disektor kesehatan.

”Pada Jaman sekarang ini, anak-anak kita belajar dengan menggunakan internet. Selain itu, masyarakat juga akan terlambat menerima informasi jika jaringan lemot seperti saat ini,” kata Sudirman

“Alhamdulillah, setelah menyampaikan permasalahan ini, Komdigi merespon positif, mari kita tunggu tindak lanjutnya, mereka berjanji untuk akan melakukan survei di Kabupaten Mamasa nanti,” tutup H.Sudirman.

Pos terkait