MEDU ONLINE, LUWU UTARA — Kapolres Luwu Utara, AKBP Alfian Nurnas melakukan kunjungan kerja di Polsek Sukamaju, Kamis (10/2/2022).
Turut hadir dalam giat ini PJU Polres Luwu Utara, Porkopincam, anggota Dprd, Para Kepala Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan Tokoh Agama Kecamatan Sukamaju.
Kapolsek Sukamaju, Iptu Muhammad Jayadi menuturkan bahwa kunjungan Kapolres ke Polsek Sukamaju dalam rangka kunjungan kerja.
“Selain melakukan kunjungan kerja, Kapolres juga meresmikan mushola Al-Ikhlas – WTDA 44,” tuturnya.
Sementara itu Kapolres Luwu Utara, AKBP Alfian Nurnas mengatakan bahwa tujuan dari kunjungan kerja ke Polsek jajaran Polres Luwu Utara untuk mengecek kesiapan personil.
“Kedatangan kami di sini untuk mengecek kesiapan personil dalam rangka meningkatkan kamtibmas,” ungkapnya.
AKBP Alfian melanjutkan, kita juga mengarahkan personil menghimbau masyarakat untuk mensukseskan program pemerintah dalam hal ini vaksinasi.
“Vaksinasi di Kabupaten Luwu Utara sudah mulai meningkat. Kita harapkan di akhir bulan februari dosis satu sudah mendekati 100% dan dosis dua mendekati 100%,” ungkapnya.
Kapolres menambahkan, bagi masyarakat yang belum melaksanakan suntik vaksin dosis satu, dua dan tiga, segera mendatangi grai vaksinasi yang sudah disiapkan.
“Dosis tiga sudah terbuka di kabupaten Luwu Utara, mudah-mudahan dengan tercapainya vaksinasi dosis satu, dua dan tiga kita dapat mencegah penyebaran Covid-19 khusunya varian omicron di wilayah kita. Kita semua tau penyebaran Covid-19 sangatlah cepat, maka dari itu mari kita sama-sama mematuhi protokol kesehatan dimanapun kita berada,” kuncinya.