JAKARTA — Penyerahan Surat Tugas dari Partai Demokrat bagi petahana HM Judas Amir (JA) dalam perhelatan Pemilihan Walikota Palopo 2018 mendatang rupanya sudah lengkap satu paket, dimana bukan hanya Judas Amir sendiri melainkan dengan calon pendampingnya kelak, yakni Rahmat Masri Bandaso (RMB).
Dikutip dari situs resmi partai besutan mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono tersebut disebutkan jika Partai Demokrat lebih menginginkan Judas Amir berpaket dengan RMB.
RMB adalah mantan wakil wlaikota Palopo era HPA Tenriadjeng yang santer sejak lama disebut-sebut calon kuat wakil walikota yang akan mendampingi HM Judas Amir.
Berikut kutipan resmi dari website Partai Demokrat yang dihimpun redaksi Media Duta malam ini:
Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Dr Hinca IP Pandjaitan XIII menegaskan, pasangan M Judas Amir-Rahmat Masri Bandaso harus berupaya keras untuk memenangkan Pilkada Kota Palopo 2018.
Hal itu ditegaskan Hinca Pandjaitan saat memberikan surat tugas dari Partai Demokrat kepada pasangan M Judas Amir-Rahmat Masri Bandaso yang maju sebagai Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palopo di Kantor Pusat Partai Demokrat, Wisma Proklamasi 41, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat malam (20/10/2017).
M Judas Amir adalah Wali Kota Palopo (periode 2013-2018). Ia berencana maju lagi sebagai Calon Wali Kota Palopo periode 2018-2023. Saat ini Judas Amir memiliki survei paling tinggi di antara para bakal calon wali kota Palopo lainnya. Di bawah kepemimpinannya terjadi kemajuan luar biasa di Palopo.
Sedangkan Rahmat Masri Bandaso adalah mantan Wakil Wali Kota Palopo. Ia diajak bergabung oleh M Judas Amir dalam Pilkada Kota Palopo karena dilihat memiliki kecakapan.
“Saya juga merasa cocok bekerjasama dengan beliau,” kata M Judas Amir kepada web demokrat.
Hinca Pandjaitan mengharapkan, meski pasangan Judas Amir-Rahmat Masri Bandaso diperkirakan memenangkan Pilkada Kota Palopo tetapi harus tetap berjuang semaksimal mungkin. Mereka juga diharapkan telah menyelesaikan koalisi parpol pendukung di minggu pertama November. Pendaftaran memang dilakukan Januari 2018, tetapi mereka harus mulai menyiapkan tim pemenangan secepatnya.
Hadir dalam acara serah terima surat tugas yang berlangsung hangat tersebut Wakil Sekjen DPP-PD Andi Timo Pangerang, Sekretaris Komisi Pemenangan Pemilu (KPP) DPP-PD Gana Febrana, Ketua DPD-PD Sulsel Ni’matullah, serta Pimpinan DPC-PD Sidrap.(*)
Baca Juga: DPP Demokrat Serahkan Rekomendasi ke Petahana, Khaerul Saad: Tidak Masalah Bagi Saya