Tiba di SCC, Pasangan JUARA Disambut Teriakan ‘Lanjutkan’

PALOPO — Pasangan HM Judas Amir- Rahmat Masri Bandaso ( JUARA) tiba di gedung SCC tempat digelarnya pengundian nomor urut KPU Palopo, Selasa ( 12/2) sore ini.

Saat tiba di SCC pasangan JUARA disambut teriakan ‘ Oppoki’ yang menggema di gedung tersebut.

Bacaan Lainnya

Pasangan JUARA yang tiba pertama, diantara ratusan orang dari kediamannya di Ratona, Kelurahan Benteng, Palopo. Sejumlah ketua parpol pengusung juga ikut mengantar termasuk mantan calon walikota, Hadiri Basir.

Master Campaign JUARA, Haerul Salim, sebelumnya mengaku tak akan melakukan mobilisasi ke SCC. ” Banyaknya massa yang mengantar karena bentuk kecintaan dan fanatisme terhadap pasangan JUARA,” kata Haerul.

Ketua KONI Palopo ini mengingatkan kepada seluruh tim dan simpatisan JUARA untuk tetap menjaga keamanan dan tidak melakukan hal- hal yang melanggar hukum.

Untuk nomor urut yang diharapkan, Ellunk mengaku tidak ada masalah. Semua nomor kata dia pertanda baik bagi JUARA.

” Kalau nomor 1 berarti JUARA sejati. Kalau nomor urut 2 berarti dua kali lebih baik. JUARA ingin menuntaskan pembangunan di Kota Palopo,” kata Ketua Koni Palopo ini.

Intinya kata dia nomor berapapun yang dicabut nanti itulah yang terbaik dan pantas untuk JUARA.(*)

Pos terkait