MAKASSAR – Produsen seragam PSM Makassar, Kelme, menggandeng Hotel Grand Clarion untuk penjualan jersey. Kerja sama ini diharapkan meningkatkan penjualan yang berdampak terhadap finansial klub.
Kelme menjalin kerja sama dengan manajemen Hotel Grand Clarion Makassar untuk memajang booth khusus di area lobi hotel berbintang 5 itu. Di sana, jersey asli PSM akan dikemas secara eksklusif dengan disertai foto para pemain dan dibandrol dengan harga Rp600 ribu.
“Konsepnya Eksekutif, tersedia jersey autentik, box menarik dan foto tim PSM kita lepas dengan harga Rp 600 ribu,” ujar GM Clarion Hotel Makassar, Anggiat Sinaga.
Store Corner yang bakal hadir di Grand Clarion akan ditempatkan di Carita Lounge.
“Sehubungan Carita sebagai lokasi nobar maka kita tempatkan disitu, sekaligus mulai hari ini kita branding lokasi khas PSM,” paparnya.
Direktur Bisnis dan Marketing Kelme Spain, Sonny Agus Santono, mengungkapkan kerja sama ini menjadi bagian dari inovasi Kelme dalam mendukung perkembangan industri sepakbola di tanah air.
“Kami memilih Hotel Clarion sebagai tempat penjualan jersey resmi PSM Makassar, karena tempat ini sangat ramai dikunjungi tamu hotel dan beberapa bulan terakhir, penjualan jersey PSM terus meningkat. Ini tentu juga berdampak bagi finansial tim PSM,” ujar Sonny.
![]() |
Sementara itu, GM Hotel Grand Clarion, Anggiat Sinaga, berharap kerja sama ini bisa membantu mempopulerkan PSM baik di dalam negeri maupun mancanegara. Para tamu hotel disebutnya bisa menjadikan jersey PSM sebagai buah tangan.
“Ini kesempatan bagaimana jersey original PSM bisa menjadi souvenir bagi pengunjung Clarion. Kita tahu di sini adalah tempat kegiatan nasional maupun internasional, sehingga para tamu hotel bisa menjadikan jersey PSM sebagai oleh-oleh istimewa yang akan selalu dikenang,” tandas Anggiat.
![]() |
Foto-foto: M Nur Abdurrahman/Fajar