Warga Kecamatan Sendana Inginkan Abdul Rauf Rahim Kembali “Oppo” di DPRD, Ini Alasannya!

PALOPO — Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo, Abdul Rauf Rahim saat melakukan silturrahmi disambut hangat warga Kecamatan Sendana Kota Palopo, Rabu (06/02/2019) malam tadi.

Mereka menginginkan Abdul Rauf Rahim kembali OPPO di DPRD karena dianggap bepengalaman dan wujud kepeduliannya terhadap masyarakat sangat besar, sebut Penti, warga Kecamatan Sendana Kota Palopo.

“Saya dan keluarga serta sahabat sudah komitmen untuk memilih Abdul Rauf Rahim Nomor urut 1 Partai Nasdem pada Tanggal 17 April 2019 ke depan, Kami berdoa semoga beliau sehat dan kembali terpilih sebagai Anggota DPRD Kota Palopo,” sebutnya.

Sementara itu Abdul Rauf Rahim usai melakukan Silaturrahim di kediaman Ibu Penti Kecamatan Sendana mengaku sangat berterima kasih atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan oleh warga Kec. Sendana.

“Dukungan serta doa kita semua dan tidak terlepas atas izin yang Maha Kuasa, itulah yang Insya Allah akan menjadikan saya ke depan akan terpilih,” sebutnya di hadapan warga Kecamatan Sendana.

Diketahui Abdul Rauf Rahim juga merupakan Ketua DPD Partai Nasdem Kota Palopo yang merupakan Incumbent pada Dapil lll Kota Palopo yang meliputi Kec. Sendana, Wara Selatan dan Wara Timur.(Rls)

Pos terkait