Alot, Taufik Mangula Akhirnya Terpilih Jadi Ketua HMI Cabang Palopo

Taufik Mangula (kemeja biru) akhirnya terpilih secara aklamasi dalam Konferensi HMI Cab Palopo.(Ft: Ist)

PALOPO — Setelah melalui proses pemilihan yang panjang dan melelahkan, akhirnya Taufik Mangula terpilih menjadi Ketua Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI) Cabang Kota Palopo periode 2017-2019, Kamis dini hari, pukul 03.00 Wita, 16/11.

Pemilihan yang berlangsung di Gedung Pemuda, Jalan Pemuda Takkalala Wara Selatan ini akhirnya secara aklamasi memilih Taufik lewat proses pemilihan yang alot selama tiga hari sejak Konferensi Cabang HMI Palopo ini digelar Senin awal pekan ini.

Taufik mengungguli tiga calon lain yakni Nur Agam Putra Paduli (HMI Komisariat Unanda), Ahmad Nouruzzaman (Komisariat IAIN) dan Mahmuda Hazah (FKOM UNCP).

Taufik sendiri adalah HMI Komisariat FASIN Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP).

Zulkifli Baso Amir, mantan Ketua HMI Cabang Palopo berpesan agar marwah organisasi mahasiswa Islam ini tetap terjaga, solid dan kompak di tengah arus pusaran politik jelang suksesi kepemimpinan di Kota Palopo 2018 mendatang.

“Semoga pengurus baru nanti bisa tetap menjaga eksistensi dan marwah HMI sebagai intelektual muda yang selalu membela kepentingan rakyat dan umat Islam,” kuncinya.(*)

Pos terkait