Dalam Rangka HUT Lalu Lintas ke-69, Satlantas Polres Luwu Utara Bersihkan Tempat Ibadah

Media Duta, Luwu Utara — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) lalulintas ke-69, satuan lalulintas (Satlantas) Polres Luwu Utara menggelar kegiatan bakti religi, diwilayah hukum Polres Luwu Utara, Rabu (4/9/2024).

Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP A.M. Yusuf, yang memimpin kegiatan ini mengatakan bahwa ada tiga tempat ibadah yang dibersihkan.

“Ada tiga tempat ibadah yang kita bersihkan diantaranya, mesjid Sitangnga Baliase, Pura Widya Karma Cendana Putih, dan Gereja Toraja Klasis Masamba Jemaat Siloam,” ucapnya.

Ia juga mengatakan bahwa pembersihan tempat ibadah tersebut merupakan bentuk toleransi Polri.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap tempat-tempat ibadah, bertujuan untuk mempererat hubungan antar umat beragama,” ucapnya.

Pos terkait