Hari Libur, Disdukcapil Luwu Utara Tetap Kerja

Masamba — Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Luwu Utara saat ini tidak mengenal hari libur. Sabtu dan Minggu yang seyogyanya adalah hari libur untuk berkumpul dengan keluarga, tapi bagi pegawai Dinas Dukcapil hari libur tetap harus kerja melayani masyarakat yang ingin mengurus administrasi kependudukan.

Bukan tanpa sebab, jika Disdukcapil mewajibkan pegawainya tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Ini bagian dari pelayanan yang prima, mengingat SKPD kami adalah SKPD teknis yang wajib memberikan pelayanan dengan baik,” tutur Kadis Dukcapil, Mas’ud Masse, baru-baru ini di Masamba.

Bacaan Lainnya

Menurut Mas’ud, kepuasaan masyarakat adalah yang utama. Untuk itu, kata dia, pelayanan yang prima harus senantiasa diberikan. “Seperti di hari kerja, di hari libur ini kami tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat yang ingin mengurus administrasi kependudukan lainnya, seperti KK dan e-KTP,” lanjut Mas’ud.

Dari pantauan media ini, Minggu (21/4), terlihat para pegawai Dukcapil masih memberikan
pelayanan kepada masyarakat, yang hari ini terlihat seperti mengular dan antri menunggu giliran untuk dilayani. “Alhamdulillah, pelayanan seperti ini yang kami inginkan. Di saat kami butuh, langsung dilayani. Semoga pelayanan seperti ini tetap terpelihara,” ujar Fadly, warga Sukamaju yang ikut antri demi mendapatkan KK.(LH)

Pos terkait