MEDU-ONLINE LUWU UTARA — DPC Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Luwu Utara gelar musyawarah cabang (Muscab) V serentak di Aula Hotel Elegant Masamba, Sabtu (25/9/2021).
Ketua DPC PAN Kabupaten Luwu Utara, Karemuddin dalam sambutannya mengatakan bahwa muscab ini dilaksanakan untuk melahirkan kader-kader pengurus PAN di tingkat Kecamatan dan Desa.
“Mari mengabdi kepada masyarakat dengan melakukan kerja-kerja sosial, menjadi kader yang tidak selalu menyalahkan situasi tapi menjadi kader yang selalu memberikan solusi,” ungkapnya.
Lanjut, Karemuddin, bagaimana caranya partai kita selalu hadir di tengah masyarakat.
“Jangan hanya pada saat mencalonkan kita hadir di tengah masyarakat, tapi selalulah hadir untuk memberikan solusi,” jelasnya.
Ketua DPC PAN Kabupaten Luwu Utara juga berharap semua sistem beroperasi.
“Saya berharap kader selalu hadir di tengah masyarakat. Saya juga berharap semua kader PAN tidak membahas isu sara tentang ras dan agama,” pungkasnya.