‘Sekolah Kita’ Gelar Lomba Resensi, ini Judul Bukunya

PALOPO — Mengingat pentingnya budaya membaca dalam meningkatkan kualitas pendidikan maka perlu adanya stimulus untuk setiap kalangan khususnya pelajar yang ada di Kota Palopo untuk memelihara budaya literasi.

Olehnya itu, organisasi Sekolah Kita (SK) menggelar lomba resensi buku Prafrasa Asran Salam.

Bacaan Lainnya

Ketua Panitia Rendi menjelaskan, pihaknya sudah membuka pendaftaran bagi pelajar atau mahasiswa dari tanggal 1 sampai 12 Januari 2018.

Aturan lomba resensi tersebut buku yang diresensi berjudul Prafrasa karya Asran Salam.

Resensi buku maksimal 2 lembar dan resensi buku paling lambat dikumpulkan 13 Januari di Sekretariat ILS MP Jalan Kelapa atau tempat kursus bahasa Inggris tepatnya di depan Pos Polisi Lalu Lintas.

Biaya registrasi sebesar 80K, peserta akan mendapatkan fasilitas gratis buku Prafrasa Asran Salam, sertifikat, workshop menulis, bedah buku dan uang pembinaan bagi pemenang lomba.

Tujuan utama yakni untuk meningkatkan budaya membaca di masyarakat serta menjadikan kegiatan ini sebagai pemantik bagi para pemuda dan pelajar untuk menuangkan ide dan gagasannya dalam bentuk tulisan,” kata Rendi mahasiswa IAIN Palopo Jurusan Tata Negara Semester 3.(Haedir/*)

Pos terkait