Begini Cara Amin Syam Menangkan NH-Aziz

MAKASSAR — Mantan Gubernur Sulsel HM Amin Syam semakin terang-terangan memberi dukungan penuh kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, NH-Aziz. Minggu (29/10) putra Bone ini bahkan ikut mendampingi NH bertemu sejumlah tokoh masyarakat Rappocini.

Amin Syam menggagas pertemuan tersebut di RSIA Bahagia, Minasa Upa. Hampir seratus tokoh masyarakat ambil bagian. Dalam kesempatan itu, Amin menitip pesan agar memberi kesempatan kepada NH-Aziz untuk memimpin Sulsel.

Bacaan Lainnya

Amin mengaku tahu kapasitas kedua tokoh nasional itu, juga sangat paham bagaimana kemampuan keduanya akan mendorong perubahan besar bagi Sulsel. Persoalan anggaran pembangunan Sulsel, boleh jadi kelak akan kebanjiran jika NH-Aziz yang memimpin Sulsel.

“Kita harus menangkan NH-Aziz. Banyak harapan yang akan terjawab oleh ketokohan keduanya. Apalagi, keduanya tokoh yang memang sangat dikenal karya-karyanya,” tegas pendiri RS Ibu dan Anak Bahagia ini.

Amin juga mendampingi NH menemui sejumlah pasien yang sedang dirawat di RSIA Bahagia.(*)

Pos terkait