BELOPA — Tim Pemenangan Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman (Prof Andalan) Luwu menggelar doa dan zikir bersama.
Kegiatan doa dan zikir bersama tersebut dihadiri ratusan relawan dan simpatisan di Posko Induk Pemenangan Luwu, Sabtu 20 Januari 2018.
Ketua Tim Pemenangan Prof Andalan Luwu, Devi Aryadi mengatakan, kegiatan ini merupakan sebagai ajang silatuhrahmi mulai tingkat Korcam serta Kordus dan seluruh pendukung di Kabupaten Luwu.
“Doa dan Zikir bersama kami jadikan ajang silatuhrahmi para pendukung tingkat Korcam dan Kordus serta seluruh simpatisan Prof Adanlan,” ujar Devi.
Lanjut Devi, selain silatuhrahmi dia juga mengatakan, doa ini agar segala aktifitas Prof Andalan dapat berjalan dengan baik serta dalam perlindungan Allah.
“Mudah mudahan beliau diberikan kesehatan bersama keluarga, dan mampu menduduki kursi gubernur,” tandasnya.(Arif/*)