Sapa Sambalu Gamasi, NH Beberkan Rahasia Ini

Makassar —  Bakal Calon Gubernur Sulsel, Nurdin Halid (NH), menyapa warga Kota Makassar dan sekitarnya melalui siaran Radio Gamasi FM, Senin, 6 November.

Dalam bincang-bincang santai yang disiarkan langsung itu, beragam topik dibahas seputar kehidupan Ketua Harian DPP Golkar. Mulai dari kecintaan pada sepak bola, khususnya PSM Makassar hingga hobinya menari dan mendengar lagu dangdut.

Bacaan Lainnya

Ngobrol santai NH di Radio Gamasi FM dibuka dengan pembahasan PSM Makassar. Ketua Dekopin tersebut bercerita mengenai peluang besar skuat Juku Eja untuk meraih gelar juara Liga Indonesia pada tahun ini. NH menaruh harapan besar agar prestasinya mengantarkan PSM Makassar tampil sebagai juara pada musim 1999/2000 bisa terulang musim ini.

Bersama Bos PSM Makassar, Munafri Arifudddin, NH bercerita telah mendapatkan undangan khusus untuk memotivasi Hamka Hamzah dkk.

“Bagi saya, PSM Makassar itu kebanggaan dan pengabdian. Inilah saatnya PSM untuk kembali juara, makanya saya sempat datang untuk memberikan motivasi juang,” kata NH, Senin, 6 November.

Sebagai bentuk dukungan, NH mengaku akan datang langsung menyaksikan laga PSM Makassar menjamu Bali United di Stadion Mattoanging, Senin, 6 November.

Kemenangan Pasukan Ramang pada laga itu akan membuat langkah PSM Makassar akan semakin ringan untuk mengangkat trophy juara musim. “Kalau sebentar menang, ya tinggal selangkah lagi PSM Makassar juara,” tuturnya.

Dukungan NH terhadap PSM Makassar mendapatkan sambutan dari warga Kota Daeng. Salah seorang pendengar Radio Gamasi FM, Andi Sawitto, mengharapkan tuah kembalinya NH ke Sulsel membuat PSM Makassar juara.

Toh, skuat kebanggaan masyarakat Kota Makassar itu terakhir kali berjaya saat dipimpin oleh NH. Bahkan, kala itu PSM Makassar cukup perkasa di Liga Champions Asia.

Setelah mengulas banyak mengenai PSM Makassar, penyiar Radio Gamasi FM juga menggali lebih dalam mengenai hobi NH. Selain gemar berorganisasi, NH ternyata penggemar berat lagu dangdut.

Mantan Ketua PSSI itu bercerita di mobilnya, kaset dangdut selalu ada untuk menemani perjalanannya kemana saja. Meski tidak pandai menyanyi, NH mengaku sangat suka mendengar irama lagu dangdut yang dikenal sebagai musik rakyat.

“Saya memang tidak bisa menyanyi, tapi penggemar dangdut sejati. Musik dangdut bagi saya bisa membuat yang stres jadi tidak stres karena sangat menghibur. Kita bisa lepas dari kepenatan melalui musik dangdut, makanya di mobil itu selalu ada kaset dangdut. Bahkan, dalam perjalanan ke daerah (untuk sosialisasi) pun sekarang pun selalu diputar,” pungkasnya.(*)

Pos terkait